Example floating
Example floating
Ragam

Ini Ajakan Camat Ibun Agus Rustandi Jelang Pemilu 2024

×

Ini Ajakan Camat Ibun Agus Rustandi Jelang Pemilu 2024

Sebarkan artikel ini
Camat Ibun Agus Rustandi, S.Ip.,

Kab.Bandung, Info Parahiangan – Jelang pelaksanaan Pesta Demokrasi Pemilihan Umum tanggal 14 Februari 2024 yang tinggal tiga hari lagi, Camat Ibun Agus Rustandi, S.Ip., mengajak kepada seluruh warga masyarakat Kecamatan Ibun yang sudah terdaftar dalam DPT agar datang berbondong bondong datang ke Tempat Pemilihan Suara (TPS) di wilayahnya masing masing.

“Saya mengajak warga Kecamatan Ibun yang sudah terdaftar dalam DPT agar bisa datang ke TPS nya masing masing dan menggunakan hak pilihnya”

Hal tersebut disampaikannya kepada awak media dikantornya, Senin(12/2/2024).

Imbuh Agus Rustandi atau yang biasa di sapa Agus Bintang mengutarakan bahwa pada Pileg dan Pilpres Tahun 2024 ini jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) di Kecamatan Ibun sebanyak 65308 hak pilih sedangkan jumlah TPS yang tersebar di 12 Desa di Kecamatan Ibun sebanyak 293 TPS.

Terkait tingkat fartisipasi masyarakat Kecamatan Ibun dalam pemilu ataupun pilkada serentak sebelumnya, Orang Nomor 1 di Kecamatan Ibun mengungkapkan bahwa tingkat fartisipasi masyarakat dalam setiap pesta demokrasi selalu meningkat. Mudah – mudahan saja dalam Pemilu 2024 ini tingkat fartisipasi masyarakat Kecamatan Ibun datang ke TPS bisa mencapai 90 persen lebih, ujarnya

Dan mudah mudahan pemilu tahun 2024 di wilayah Kecamatan Ibun bisa berjalan dengan aman dan lancar serta sukses tanpa ekses, pungkas Camat Ibun Agus Rustandi*** Taryana

Baca Juga  Tak Ada Yang Mustahil
Example 120x600